Apa itu Keyword Hero ?

Keyword Hero ialah jenis tools menunjukan keyword apa yang diketik oleh user search engine saat mengunjungi salah satu page di website kamu.

Kalo sebelumnya keyword tersebut di tampilkan sebagai “Not Provided” atau “Not Set” di Google Analytic, dengan bantuan Keyword Hero nantinya keyword-keyword tersebut akan terlihat seperti apa tepatnya.

Keyword Hero mengambil data dari berbagai sumber termasuk dari Google Analytic dan Search Console kamu. Lalu di proses ke algoritma machine learning mereka. Kemudian mencocokan keyword di websitemu dan menyalurkan kembali data tersebut ke Google analytic kamu.

Tapi sayangnya ada sedikit kekurangan dari tools ini. Walau keyword “Not Provided” bisa di minimalisir, untuk perihal konversi serta profit (Revenue) yang di dapat dari keyword tersebut tidak ditampilkan disini.

Cuma setidaknya kamu jadi tahu keyword apa yang memiliki daya tarik tinggi yang mampu mendorong banyak traffic ke websitemu.

Tentu hal ini sangat penting terutama ketika kamu akan menggunakan iklan seperti Google Adwords. Sebab Adwords mengacu pada keyword yang kamu targetkan. Gimana mau menargetkan keyword kalo keywordnya saja tidak tahu, inilah yang menjadi penyebab populernya Keyword Hero.

 

Proses Instalasi Keyword Hero

Setelah mengetahui apa itu keyword hero, kamu pasti penasaran ingin mencobanya sendiri di Google Analytic kamu. Untuk proses instalasinya sangat mudah kok. Kamu tinggal mengunjungi website mereka di keyword-hero.com.

 

Proses instalasinya sangat mudah kok. pertama-tama kamu harus login ke keyword hero dan tentukan akun yang mau kamu track.

Selanjutnya, pilih properti Google Search Console yang ingin kamu koneksikan.

 

Next, Pilih mirrored property yang ada di dalam akun Google analyticmu.

Last step, kamu tinggal menunggu setidaknya 24 jam untuk melihat hasilnya setelah proses setupnya selesai.

Bagaimana ? mudah bukan. Setelah selesai kamu Cuma harus bersabar sedikit untuk melihat hasilnya. Keyword Hero membutuhkan waktu untuk mentracking data-data dari sumber berbeda sebelum menyajikan hasilnya ke akun Google Analytic kamu.

Meski tidak 100% visibilitas keyword ditampilkan, setidaknya kamu dapat banyak gambaran keyword apa saja yang punya potensi mengembangkan SEO websitemu. Apalagi kalo kamu bermain di niche e-commerce yang sangat lekat dengan Iklan tertarget Google Adwords.